Webtoon; Reasons behind the Phenomenon
Apa sih webtoon ? Mungkin sodara2 sudah pernah mendengar, sudah tahu, sudah mengerti, sering baca webtoon (sapa tahu aja kamu ini diem2 pinter bahasa Korea), atau kamu seorang penulis webtoon (kalo iya, mari berkenalan!). Bagi yang pengen tahu apa sih webtoon, mari kita belajar bersama-sama (yuk, mari!). Fashion King ( 패션왕 , baca: “Pae-syeon Wang”) & Moss ( 이끼 , baca: “Ikki”) Webtoon merupakan akronim dari website cartoon (orang Korea kebanyakan agak susah berbahasa Inggris, jadi banyak istilah2 yang dipersingkat demi kenyaman lidah, persis orang Jepang juga). Webtoon merupakan kumpulan gambar bercerita yang dipublikasikan secara online ( webcomic ). Webtoon dianggap sebagai subgenre dari manhwa (kalau Jepang punya manga, Korea punya manhwa), akan tetapi media publikasi yang digunakan berbeda. Manhwa dipublikasikan secara fisik berupa buku/majalah, sedangkan webtoon dipublikasikan lewat media internet biasanya pada situs2 hosting komik. Layout webtoon juga te